SERTIJAB : Delapan perwira di Polres Simalungun serah terima jabatan (Sertijab), Selasa (29/10). |
Simalungun, MH - Sebanyak 8 perwira di Polres Simalungun serah terima jabatan (Sertijab), Selasa (29/10). Kapolres Simalungun AKBP Heribertus Ompusunggu SIK MSi mengatakan, sertijab dilakukan untuk peningkatan kinerja personel ke depannya.
"Melalui proses seperti inilah personel memperoleh ruang penugasan dan pengalaman yang lebih luas, dalam mencari solusi maupun pemecahan masalah yang akan dihadapi dalam pelaksanaan tugas Polri ke depannya, serta peningkatan kinerja ke depannya," kata Kapolres.
Perwira yang sertijab Wakapolres Simalungun dari Kompol Bonggas Simarmata kepada Kompol Amakhoita Hia SH MHum. Bonggas menduduki jabatan baru sebagai Wakapolres Pematangsiantar.
Kabagren yang sebelumnya dijabat Kompol Drs Natanael Panjaitan digantikan Kompol Parulian Sihombing SH. Natanael menjadi Kasubbagminopsnal Subbagbinopsnal Ditpamobvit Polda Sumut.
Kabag Sumda dari Kompol Kitaman Manurung kepada Kompol Lamin SPd. Kitaman menduduki jabatan baru di Kabag Sumda Polres Pematangsiantar.
Kasat Narkoba yang sebelumnya dijabat AKP Toga P Butar-butar diserahkan kepada AKP Eduar SH. Toga menduduki jabatan baru di Kanit 2 Subdit 1 Ditreskrimum Polda Sumut.
AKP M Syafii yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Shabara, digantikan oleh AKP Nasib SH. Syafii melaksanakan tugas baru di Ka Siaga 1 SPKT Polda Sumut. Kapolsekta Tanah Jawa Kompol Hasudungan Panggabean SH digantikan oleh Kompol Jonner Purba. Hasudungan menduduki jabatan baru di Kasibinturmas Subditbintibsos Ditbinmas Polda Sumut.
AKP Ricson Sinaga SH yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Raya digantikan oleh Iptu Dewar Damanik. Ricson melaksanakan tugas baru di Kapolsek Gebang Polres Langkat.
Kapolsek Raya Kahean AKP Jan Piter Hutasoit diserahkan kepada Iptu Suit Purba Dasuha SH MH. Jan Piter menduduki jabatan baru sebagai Kanit Siaudit dan Inspeksi Subditkamsel Ditlantas Polda Sumut. (SIB).
0 Komentar