Berita Terkini

10/recent/ticker-posts

Dana Rp 3,5 T Bakal Mengucur Ke Danau Toba Hingga Labuan Bajo

Menhub Budi Karya Sumadi (detik.com/Grandyos Zafna).
Jakarta, MH - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 3,5 triliun di Tahun 2020 untuk mendukung 5 destinasi wisata super prioritas. Hal itu disampaikannya saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI membahas program kerja Kementerian Perhubungan tahun 2020.

"Kementerian Perhubungan mendukung destinasi pariwisata super prioritas Tahun 2020, ada anggaran Rp 3,5 triliun," kata Budi Karya di Gedung DPD RI, Jakarta, Rabu (19/2/2020).

Adapun kelima wisata super prioritas yang dimaksud adalah Danau Toba, Borobudur Joglosemar (Jogja, Solo, Semarang), Mandalika Lombok NTB, Komodo, Labuan Bajo NTT, dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Likupang Sulawesi Utara.

"(Kemenhub) mendukung 5 pariwisata super prioritas yaitu Danau Toba, Mandalika, Borobudur, Labuan Bajo dan Likupang," bebernya.

Budi Karya menambahkan ada destinasi wisata super prioritas yang akan ditetapkan tahun depan yakni Bromo-Tengger Semeru (Jawa Timur), Tanjung Kelayang (Bangka Belitung), Tanjung Lesung (Banten), Wakatobi (Sulawesi Tenggara), Pulau Seribu (Jakarta) dan Morotai (Maluku Utara).

"Destinasi super prioritas seperti Bromo-Tengger Semeru, Tanjung Kelayang, Tanjung Lesung, Wakatobi, Pulau Seribu dan Morotai akan dilaksanakan tahun mendatang," ucapnya. (Medanbisnisdaily.com).

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar