Berita Terkini

10/recent/ticker-posts

Jelang Peringatan HUT Ke 74 Bekangad Tahun 2023 Adakan Karya Bhakti Di Gereja GKPS Ressort Jambi

Poto bersama setelah selesai Karya Bhakti Selasa, 14/3/2023. (Poto, MH - Fendi Sinabutar).

JAMBI, MH -  Dalam rangka menyambut HUT ke 74 Bekangad (Pembekalan Angkutan TNI AD) tahun 2023 tanggal 24 Maret 2023, Denbekang (Detasemen Pembekalan Angkutan) II - 44 - 02 menggelar Karya Bhakti di halaman Gereja GKPS Ressort Jambi Distrik VI Pekan Baru Selasa, 14/3/2023.

Dengan penuh semangat semua anggota mengambil peran masing - masing, ada anggota yang menyapu, mencabut rerumputan, merapikan pohon yang rantingnya sudah menjulang tinggi dan merapikan remputan dengan memakai alat pemotong rumput.

Terlihat kerjasama yang baik di antara mereka tanpa merasa lelah, semua anggota tetap semangat untuk membersihkan halaman Gereja GKPS Ressort Jambi tersebut, sehingga terlihat rapi dan enak untuk dipandang.

PT Eldivo Tunas Arta (ETA) Rute Jambi - Pematang Siantar dan Pematang Siantar - Jambi Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Ketika Majalah Holong Online menghampiri Lettu Cba Dawam S untuk berbincang - bincang menyatakan bahwa Karya Bhakti ini dilaksanakan setiap tahun menjelang HUT Bekangad.

Dituturkannya bahwa Denbekang II - 44 - 02 telah melakukan Karya Bhakti ke Mesjid dan Gereja. Disamping hal tersebut di atas Dawam panggilan akrabnya menyatakan telah mengadakan kegiatan donor darah dan anjangsana ke Panti Asuhan.

Ditambahkannya bahwa kegiatan anjangsana ke Panti Asuhan yang dilakukan keluarga besar  Denbekang II - 44 - 02  sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kasih  kepada adik - adik Panti Asuhan, ungkap Pasihar Jasa Denbekang II - 44 - 02 ini.

Sementara Wakil Komandan Denbekang II - 44 - 02 Mayor Cba Sutarmin menyatakan selain bakti sosial, juga keluarga besar melakukan ziarah di Taman Makam Pahlawan. Hal ini dilakukan untuk mengenang dan menghormati jasa - jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membelah dan memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Lebih lanjut dikatakan Wakil Komandan bahwa melalui ziarah ini mengajak kepada prajurit sebagai generasi penerus untuk mewarisi nasionalisme terhadap NKRI, turut andil dalam semangat, kerja keras, loyalitas tinggi kepada Negara, ujar Sutarmin.

Dikatakan Sutarmin sesungguhnya Komandan Denbekang II - 44 - 02  Letkol Cba Ingat Bona Jawinson Purba, SP akan ikut dalam Karya Bhakti ini namun Komandan lagi rapat di luar Jambi. 

Hadir dalam Karya Bhakti ini Pdt RN Saragih, S. Si Teol, beberapa orang jemaat Gereja GKPS Ressort Jambi, Pengurus Gereja, Porhanger St Awal Juni Damanik, SE, MM. (MH - Fendi Sinabutar).



















Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar