Berita Terkini

10/recent/ticker-posts

Ketua Persatuan Inteligensia Kristen Indonesia Provinsi Jambi : Paskah Kabar Baik Untuk Rekonsiliasi

Robinson Hutapea, S.Pd Ketua DPD PIKI Provinsi Jambi.

JAMBI, MH - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Inteligensia Kristen Indonesia (DPD PIKI) Provinsi Jambi Robinson Hutapea, S.Pd menyampaikan pesan paskah 2022 bahwa Paskah adalah kabar baik untuk rekonsiliasi. 

Lebih lanjut dikatakan bahwa Paskah adalah suatu refleksi tentang kematian dan kebangkitan Yesus Kristus. Paskah merupakan ajakan bagi umat Kristiani untuk memberikan pengampunan ini berarti momen paskah, kita saling rekonsiliasi terhadap diri kita, lingkungan dan saudara - saudara kita yang lain. 

Dituturkannya kita menyadari selama 2 tahun ini bangsa kita dalam situasi yang sangat sulit diterpa Pandemi Covid- 19 yang terus mengancam kehidupan kita. Apapun kesulitan dan beban berat yang kita hadapi ternyata Kasih Allah yang telah dinyatakan kepada kita melalui kematian dan kebangkitan Kristus selalu beserta kita. 

Kita tidak terpuruk dan tidak kehilangan pengharapan karena Kasih Allah terus mengalir membuat kita yang berada dalam berbagai himpitan dan kesulitan hidup ternyata tradisi budaya gotong - royong bangsa kita sebagai wujud kasih sesama telah dapat menghantarkan kita secara perlahan keluar dari krisis sosial dan ekonomi, ujar Kepala SMA Negeri 6 Kota Jambi ini.

Disebutkannya bahwa ini juga yang sesungguhnya menjadi refleksi Paskah, mari kita jadikan kabar baik untuk rekonsiliasi dan menjauhkan diri dari sikap - sikap intoleransi dan permusuhan yang mengakibatkan konflik didalam masyarakat kita, ungkapnya.

Pada kesempatan ini DPD PIKI Jambi menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada aparat keamanan Polri dan TNI yang telah memberikan pengamanan dan rasa nyaman kepada umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah mulai dari ibadah passion, Jumat Agung dan Perayaan Paskah, tuturnya. 

Informasi yang dapat kami himpun bahwa personel gabungan dari Polda dan TNI dilibatkan dalam pengamanan mulai Kamis Putih, Jum'at Agung, Sabtu suci dan Minggu Paskah sebanyak 3.066 orang yang disebar di 453 gereja yang ada di Provinsi Jambi, ujarnya.

Selanjutnya dikatakan dari pantauan teman - teman PIKI diberbagai gereja yang tersebar di Provinsi Jambi, prosesi ibadah berjalan tertib, lancar dan suasana yang nyaman. 

Terimakasih buat Kapolda, Kapolres, Kapolsek serta aparat TNI maupun seluruh masyarakat Jambi yang berpartisipasi memberikan suasana nyaman bagi umat Kristiani di dalam melaksanakan ibadah, pungkas Pahlawan Tanpa Jasa ini. (MH - Fendi Sinabutar).


Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar