Berita Terkini

10/recent/ticker-posts

Dewan Koinonia Seksi Ama HKBP Jambi Ressort Jambi Distrik XXV Jambi Mengadakan Seminar Nasional


Jambi, MH - Fenomena sosial yang terjadi akhir - akhir ini di tengah - tengah masyarakat khususnya bagi masyarakat Batak di dalam keluarga sebelum Marparumaen/Marhela dan setelah Marparumaen/Marhela untuk menyikapi hal ini  Dewan Koinonia HKBP Jambi Ressort Jambi Distrik XXV Jambi Seksi Ama  mengadakan Seminar Nasional dengan Tema : "Pra & Pasca Marhela / Marparumaen Dari Perspektif Alkitab Dan Budaya Batak". 

Seminar Nasional yang di gagas Dewan Koinonia ini bekerjasama dengan Visi Indonesia Unggul (VIU) yang dipimpin oleh Horas Sinaga. Seminar Nasional dilaksanakan pada hari Sabtu, 31 Oktober 2020 pukul 15.00 WIB sampai pukul 17.30 WIB di Gereja HKBP Jambi Ressort Jambi Distrik XXV Jambi, menonton dan mengikuti bersama melalui layar infocus.

Untuk dapat mengikuti kegiatan ini secara langsung di gereja HKBP Jambi dan gratis diharapkan mendaftar kepada Panitia dengan Contact Person : V. Silitonga 085266163467 (Ketua Seksi Ama), Sonang Panjaitan, M. Pd HP/WA 08127835930 Koordinator Bidang Ama), Parulian Pangaribuan HP/WA 081368773007 dan D Padang HP/WA 08127756213. Seminar Nasional ini dilaksanakan dengan "Protokol Kesehatan" sehingga tempat terbatas. Dan telah mendapat izin dari  Tim Gugus HKBP Jambi.

Namun bagi jemaat yang tidak dapat mengikuti kegiatan tersebut di gereja HKBP Jambi dapat bergabung di Via Zoom dengan Link Address "Zoom Meeting ID: 889 2056 9319 dan Passcode: HORAS.

Adapun Keynote Speaker Pdt Dr Martonggo Sitinjak Kepala Departemen Koinonia HKBP  dengan Topik Hubungan Keluarga Dari Sudut Pandang Alkitab, Irjen Pol (Purn) Erwin TP Lumbantobing Staf khusus Menteri Sosial RI dengan Topik Hubungan Keluarga Dari Segi Adat Batak Dan Pemaparan Pengalaman.   

Dr Suhunan Situmorang Pengacara dan Budayawan Batak dengan Topik Hubungan Kekeluargaan Ditengah - tengah Kehidupan Keluarga Batak sementara Moderator Horas Sinaga Ketua Umum Visi Indonesia Unggul (VIU). (MH - Fendi Sinabutar).


Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar